Ad Code

Responsive Advertisement

ADA ANAK INDONESIA DALAM PEMBUATAN GAME STREET FIGHTER V






Street Fighter V akhirnya telah resmi dirilis diseluruh dunia, game fighting tersebut tentunya telah ditunggu-tunggu oleh para penggemarnya yang menhadirkan beberapa kelebihan baru dari serial sebelumnya, seperti grafis, gameplay, dan karakter dengan kostum-kostum baru. Nah, siapa sangka kalau game Street Fighter V ini ternyata juga dikembangkan oleh beberapa desainer profesional dari tanah air lho. Sebuah kebanggan tersendiri bagi desainer asal Indonesia yang turut andil dalam pengembangan Street Fighter V yang dinaungi oleh Capcom. Beberapa desainer tersebut diantaranya adalah Irwan Budiarto, Wahyu Nugraha, Rhangga Putra, Rei Naldi, dan mungkin beberapa nama yang belum disebutkan. Nama-nama tersebut diungkap oleh salah satu desainer bernama Irwan Budiarto yang bekerja di Streamline Studios. Berikut daftar nama-nama desainer asal Indonesia yang ikut serta dalam pengembangan Street Fighter V.

Sebagai informasi Streamline Studios merupakan salah satu studio pengembang game yang berlokasi di Amsterdam, Belanda. Dimana Streamline Studios merupakan salah satu studios dari beberapa studio game yang dipercaya oleh pihak Capcom untuk membantu membuat elemen-elemen dalam game Street Fighter V.

Streamline Studios memang telah dipercaya untuk membantu dalam pengerjaan proyek game khususnya game dengan grafis 3D, pada situs resminya Streamline Studios juga pernah mengerjakan beberapa proyek game seperti Bioshock Infinite, Killer Insting, dan Armored Warfare.








Post a Comment

0 Comments

Close Menu